Judul : Cara Pengumpulan Biaya Overhead Pabrik Sesungguhnya
link : Cara Pengumpulan Biaya Overhead Pabrik Sesungguhnya
Cara Pengumpulan Biaya Overhead Pabrik Sesungguhnya
Cara Pengumpulan Biaya Overhead Pabrik Sesungguhnya - Biaya overhead pabrik yang sesungguhnya terjadi dikumpulkan untuk dibandingkan dengan biaya overhead pabrik yang dibebankan kepada produk atas dasar tarif yang ditentukan di muka. Selisih yang terjadi antara biaya overhead pabrik yang dibebankan kepada produk atas dasar tarif yang ditentukan di muka dengan biaya overhead pabrik yang sesungguhnya terjadi merupakan biaya overhead pabrik yang lebih atau kurang dibebankan (over or under applied factory overhead cost).
Pada tahun berjalan biaya overhead pabrik yang sesungguhnya terjadi dikumpulkan dalam rekening biaya overhead pabrik sesungguhnya seperti pada ilsutrasi tabel 1 biaya overhead pabrik yang sesungguhnya terjadi adalah sebesar Rp10.700.000 dengan rincian seperti tercantum dalam Tabel .6.2. Selisih biaya overhead pabrik yang sesungguhnya terjadi dengan yang dibebankan kepada produk adalah sebesar Rp200.000 (Rp10.700.000 – Rp10.500.000
Pada pengumpulan biaya overhead pabrik sesungguhnya dalam metode full costing maka biaya overhead pabrik yang sesungguhnya terjadi dicatat dalam rekening kontrol Biaya Overhead Pabrik Sesungguhnya. Rekening ini dirinci lebih lanjut dalam kartu biaya untuk jenis biaya overhead pabrik yang sesungguhnya terjadi.
Jurnal yang dibuat oleh PT Hasna untuk mencatat biaya overhead pabrik yang sesungguhnya terjadi adalah sebagai berikut :
pada pengumpulan biaya overhead pabrik sesungguhnya dalam metode variable costing maka seperti halnya dalam metode full costing, biaya overhead pabrik yang sesungguhnya terjadi dicatat dalam rekening kontrol Biaya Overhead Pabrik Sesungguhnya. Rekening ini dirinci lebih lanjut dalam kartu biaya untuk jenis biaya overhead pabrik yang sesungguhnya terjadi. Karena dalam metode variable tosting biaya overhead pabrik tetap sesungguhnya dibebankan sebagai biaya dalam periode terjadinya, tidak diperhitungkan ke dalam harga pokok produksi, maka biaya overhead pabrik sesungguhnya yang telah dicatat dalam rekening Biaya Overhead Pabrik Sesungguhnya kemudian dipecah menjadi dua kelompok biaya: biaya overhead pabrik variabel sesungguhnya dan biaya overhead pabrik tetap sesungguhnya.
Sebelumnya mengenai Pembebanan Biaya Overhead Pabrik Atas Dasar Tarif ini dapat menambah pengetahuan anda
Jurnal yang dibuat untuk mencatat biaya overhead pabrik yang sesungguhnya terjadi adalah sebagai berikut: